Penganugerahan Kejaksaan Negeri Tanjungpinang Sebagai Peringkat 1 di Lingkungan Kementerian/ Lembaga Se-Indonesia Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prima
06 Dec 2022,
16:45 WIB
Post By : Admin
Penganugerahan Kejaksaan Negeri Tanjungpinang Sebagai Peringkat 1 di Lingkungan Kementerian/ Lembaga Se-Indonesia Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prima
Kejaksaan Negeri Tanjungpinang menerima Penghargaan Peringkat 1 sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prima dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Acara penganugerahan Pelayanan Publik dan Reformasi Birokrasi tahun 2022 ini dilaksanakan di hotel Bidakara Grand Pancoran Jakarta yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi pada hari Selasa 6 Desember Tahun 2022.
Pada kesempatan ini dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Tanjungpinang Bapak Joko Yuhono didampingi oleh Kasubbagbin Bapak Andriansyah, SH. MH untuk menerima secara langsung Penghargaan dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Bapak Abdullah Azwar Anas.